Bahan Alami Yang Dapat Menghilangkan Bau Badan

Sunday, November 4, 2012

Bahan Alami Yang Dapat Menghilangkan Bau Badan

Bahan Alami Yang Dapat Menghilangkan Bau Badan. Merasa tidak percaya diri dengan diri sendiri karena bau badan ? Disini saya akan memberi tahu anda tentang bahan – bahan alami yang dapat menghilangkan bau badan anda secera alami. Mendingan langsung simak saja artikel dibawah ini.


Bahan Alami Yang Dapat Menghilangkan Bau Badan , berikut bahannya :

Jeruk Nipis

Air jeruk nipis dicampur menggunakan sedikit kapur sirih lalu gosokkan padabagian ketiak hal ini dipercaya dapat mengusir bau badan yang tidak sedap.

Daun Sirih

Daun sirih dikenal berkhasiat untuk antiseptik dapat diketahui mengandung zat aktif yang dapat menghilangkan bau badan kita . Sirih dikenal dapat menghilangkan bau badan kita yang ditimbulkan oleh bakteri maupun jamur. Daun sirih mengandung kimia minyak asiri, antara lain kadinen, sineol, kavikol, karvakol, eugenol, dan zat samak.

Agar menghilangnya bau badan yang tidak sedap pada tubuh anda,maka salah satu caranya ialah dengan cara merendam daun sirih menggunakan air panas. Setelah itu tunggu hingga dingin,lalu  airnya diminum. Bisa pula dicampuri dengangula putih secukupnya untuk menambah cita rasa pada minuman tersebut. Atau cara lainnya ialah dengan cara menghaluskan daun sirih menggunakan kapur lalu oleskan pada bagian ketiak anda.

Cengkih

Rendam beberapa kuntum bunga cengkih hingga mengembang, kemudin minum airnya. Air rebusan cengkih dengan gula merah bisa pula dijadikan minuman segar serta dapat menghangatkan badan pada saat hujan.

Bahan Alami Yang Dapat Menghilangkan Bau Badan Pada Rimpang Temulawak

Temulawak mengandung zat flavoinoida, sapomin, dan minyak asiri yang berfungsi sebagai penghilang bau badan anda. Caranya adalah meminum rebusan rimpang temulawak yang telah dipotong – potong hingga halus dan lemut.

Air perasan temulawak yang sudah anda parut tadi tambahkan dengan sedikit madu juga bisa diminum agar menghilangkan bau badan tak sedap. Bukan itu, parutan temulawak bisa dibalurkan ke badan anda, lalu diamkan sampai benar – benar kering, lalu bersihkan untuk mendapat hasil maksimal.

Daun Beluntas

Daun dan bunga daun luntas mengandung alkali yang berguna sebagai obat antiseptik. Untuk menghilangkan bau badan anda, daun beluntas biasanya dilalap secara mentah – mentah maupun dikukus. Daun beluntas yang sudah direbus juga lezat untuk disantap sebagai urap atau sayuran dengan kelapa parut yang dibumbui.

apabila anda teratur atau sering memakan daun beluntas, maka bau badan anda akan hilang. Bukan itu, bau mulut anda yang kurang sedap pun juga hilang. Untuk yang tidak menyukainya, bisa dengan cara meminum air rebusan daunnya setiap pagi serta sore. Beluntas juga berkhasiat sebagai penurun suhu badan dan mendinginkan tubuh sehingga keringat serta suhu tubuh anda menurun.

Ketimun

Kupas satu buah ketimun muda, kemudian digosokkan ke bagian badan anda yang berbau tak sedap dengan teratur sehabis mandi.

Daun Kemangi

Daun kemangi berfungsi sebagai obat antiseptik. Bisa digunakan sebagai lalapan mentah maupun sebagai sayuran urap. Kemangi juga mengandung zat yang dapat meningkatkan selera makan seseorang. Perempuan yang sedang mengalami masa menstruasi sangat aik untuk mengkonsumsi daun kemangi kurang lebih satu genggam pagi dan sor, karena dapat menghindarkan bau tak sedap pada saat haid..

Jeruk Purut

Jeruk Purut Kulitnya mengandung minyak asiri yang berbau harum. Jeruk purut bisa berguna untuk menghilangkan bau badan yang tak sedap, dengan cara meminum sari campuran kulit jeruk purut dan sebatang kencur yang ditumbuk hingga halus secara bersama - sama menggunakan air secukupnya saja.

Mungkin hanya sekian dari saya tentang Bahan Alami Yang Dapat Menghilangkan Bau Badan semoga bermanfaat bagi anda.


0 comments:

Post a Comment

◄ Newer Post Older Post ►
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Ads

 

Copyright 2012 Pembaca Kita Askart Design BLog Root IT | Blogger Templates